Pengrajin Kulit Murah Dengan Proses Penyamakan Berkualitas
Pengrajin Kulit Billion Tawarkan Desain Terbaik Pengrajin Jaket, Dompet, Tas, Berbagai Aksesoris, Ikat Pinggang, strap Jam Tangan, dan berbagai kerajinan berbahan Kulit.
Pengrajin Kulit Murah Jakarta Pengrajin Jaket Tas Murah Pengrajin Dompet Tas Kulit Murah Jenis Produk Kerajinan Kulit Murah
Pengrajin Kulit Murah Jakarta

Macam Macam Kulit Sapi (LEATHER) dan Penguraiannya






Kwalitas kulit- sepatu, tas, jaket, ikat pinggang, sandal biasanya identik dengan kulit. Kulit sapi terutama, banyak digunakan untuk produk yang menampilkan nuasa berkelas tinggi. Banyak roduk yang bernilai jutaan bahkan sampai ratusan juta. Kulit yang kwalitasnya terbaik bisa kita lihat dari ketebalan kulit, pori kulit, tekstur kulit, asal hewan tersebut, cara pengolahan kulit dan masih banyak lagi. Produk kerajinan kulit sangat banyak diminati berbagai kalangan, karna sifatnya yang tahan lama dan classic.

Dari tubuh sapi ada empat bagian yang di ambil kulitnya. Dari bagian bagian yang diambil mempunyai kwalitas, tekstur, dan karakteristik yang sangat berbeda. Jadi bila anda inggin membuat produk dari bahan kulit sapi, simak baik-baik dan pastikan anda memahami empat bagian tersebut. Berikut ulasannya:

1. Kulit bagian leher

Dibagian leher sangat tebal, lentur, dan  mempunyai kerutan yang classic. Membedakan dari bagian bagian lain kulit itu sendiri. Biasanya kulit ini digunakan untuk produk yang gampang di bentuk dan mempunyai kwalitas yang lebih tahan lama, karna ketebalan dan kelenturannya.

2. Kulit bagian punggung

Bagian punggung ini sangat tersusun untuk kedatarannya mencapai 50% dari total badan sapi itu sendiri. Bagian ini banyak digunakan para pengrajin untuk menghasilkan karya seni/ produk yang bernilai tinggi.

3. Kulit bagian bahu

Kulit bagian bahu ini sangat tipis dan banyak kerutan. Tapi kulit ini kwalitasnya sangat baik. Kulit ini terdapat di atas kaki hewan tersebut atau di bagian bahu.

4. Kulit bangian paha dan perut

Bagian ini jarang digunakan oleh pengrajin karna yang sifatnya tipis dan terlalu banyak kerutan. Biasanya pengrajin menggunakan kulit bagian ini untuk produk seperti dompet dan assesoris yang terbuat dari kulit.

Sebelum anda membuat kerajina atau produk dari kulit, anda harus tau berbagai jenis kulit. Berbagai jenis kulit disini berguna untuk menentukan produk yang akan anda buat. Karna bila anda anda salah pilih jenis kulit, produk yang anda buat tidak akan kelihatan menarik dan akan terlihat aneh dan tidak akan menjual. Karna kulit sapi memiliki ciri khas yang berbeda dan tekstur yang berbeda. Untuk penggelolahan nya juga berbeda, seperti penyamakan, meberikan bahan kimia, pewarnaannya. Disini saya akan memberikan beberapa jenis kulit yang sering kita jumpai di toko beserta sifatnya. 


Jenis jenis kulit 


1. Jenis Kulit Sapi Nabati 

Kulit sapi nabati memiliki sifat yang tebal serta kaku. Jenis ini paling banyak digunakan dan dijual kemasyarakat karena berbagai alasan.

Salah satunya adalah harganya yang murah dan kualitasnya yang cukup baik sehingga paling banyak digunakan untuk dijadikan tas kulit, dompet kulit, sepatu kulit serta jaket kulit. Jika Anda memiliki dana yang terbatas namun tetap ingin tampil elegan, Anda dapat memilih kulit nabati menjadi bahan dasarnya.

2. Kulit Sapi Krom

Kulit sapi krom memiliki sifat yang tebal, lembut, serta lentur. Jenis kulit sapi krom memiliki karekter permukaan yang lebih halus daripada kulit sapi nabati.

Karakteristik inilah yang membuat harganya juga lebih mahal jika dibanding kulit sapi nabati. Tetapi karena sifatnya yang tebal, lembut, seta lentur sehingga sering juga digunakan untuk menjadi bahan baku tas, dompet dan sepatu kulit yang branded atau limited edition.

3. Kulit Sapi Suede

kulit sapi suede memiliki sifat yang tipis dan lembut. Jenis kulit ini memiliki karakteristik yang khas berupa adanya bulu bulu yang lembut pada bagian permukaannya.

Jenis kulit sapi suede biasa digunakan pada produk kulit seperti tas, sepatu, dan dompet. Produk dari jenis kulit suede tergolong barang yang cukup mewah karena harga dari kulit sapi suede termasuk yang paling mahal.

4. Kulit Sapi Pullup

Kulit sapi pullup memiliki sifat yang tebal, lembut, seta lentur. Karena sifatnya itu, produk yang terbuat dari jenis kulit pullup termasuk produk dengan kualitas premium.

Harganya juga cukup mahal, mencapai dua sampai tiga kali lipat jenis kulit nabati atau krom. Untuk membeli produk dengan jenis kulit pullup uang yang harus dibayarkan minimal Rp.800.000 tergantung pada ukuran dan model produk.



Tag : artikel
0 Komentar untuk "Macam Macam Kulit Sapi (LEATHER) dan Penguraiannya"

Ketuk Untuk Menghubungi Kami
Back To Top